Tutorial main Town Star – Tips awal main game Town Star

Di postingan kali ini akan saya bahas tutorial main town star, atau tips awal yang sangat berguna karena akan mempengaruhi cara bermain, tingkat kesulitan, dan pilihan layout kota yang kita inginkan. Apabila kamu sudah membaca artikel sebelumnya, dan siap untuk bermain Town Star, bisa disimak tips trik berikut.

Tutorial main Town Star – Tips

Game dimulai dengan memilih lokasi tanah yang ingin dijadikan sebagai kota. Kamu bisa mencoba salah satu lokasi dan jika tidak puas bisa mengulang dari awal dengan mengklik Create New Town dari menu pengaturan.

Pilih lokasi Strategis yang dekat dengan kota

tutorial main town star

Seperti gambar diatas, banyak pemain yang sudah memilih lokasi dekat dengan kota Jakarta, lokasi ini akan mempengaruhi jumlah bensin yang diperlukan untuk menjual produk yang kita hasilkan dari bertani / beternak. Semakin jauh lokasi dari kota maka bensin akan semakin boros tentunya akan menyulitkan penghasilan kota.

tips main town star
lokasi dekat kota dengan konsumsi bensin sedikit

Masih banyak lokasi yang belum dipilih tetapi juga masih dekat dengan kota, contohnya disini Melbourne. Jika kamu masih menginginkan lokasi dekat dengan Jakarta bisa mencoba saat server selesai reset, karena server play to earn akan direset oleh server per 1 bulan sekali, dan weekly server per 1 minggu sekali. Lanjut tutorial main town star dengan pemilihan lokasi geografis.

Sesuaikan pertanian dan pertenakan sesuai dengan bentuk geografis dan objek sekitar

Terdapat 3 tipe lokasi yang bisa dipilih yaitu: Forest, Desert atau Plains. Masing-masing terdapat kelebihan dan kekurangannya, yaitu:

Forest

forest town star
  • Cocok digunakan untuk farming, karena banyak terdapat kolam / pond
  • Pond / kolam bisa dihancurkan dan bisa menghasilkan uang instan $5000 per kolamnya
  • Banyak terdapat pohon, farming pohon untuk membangun kota juga mudah
  • Kekurangan : Untuk akhir game memerlukan dana lebih karena untuk membersihkan sisa-sisa farming pohon akan memakan banyak resource.

Deserts

deserts town star
  • Tidak terdapat pohon, hanya tersedia 1 kolam
  • Cocok untuk farming pasir yang digunakan untuk membuat botol, selanjutnya untuk farming wine
  • Terdapat oil seep, berguna untuk memberikan minyak pasif ke bangunan industri contohnya untuk membuat bensin / gasoline. Oil seep bisa dijual sebesar $25000.
  • Kekurangan : Kurangnya pohon akan membuat kamu kesulitan di awal game.

Plains

plains town star
  • Cocok untuk ranch / ternak karena terdapat banyak Pasture yang berguna sebagai pakan hewan ternak
  • Akhir game memerlukan dana yang lebih sedikit dibandingkan forest untuk membersihkan sisa-sisa resource.
  • Kekurangan : hanya terdapat 2 kolam dan beberapa pohon.

Tutorial main townstar – Objek sekitar

Ada objek sekitar lokasi yang juga bisa memudahkan atau menyulitkan kita dalam bermain game, yaitu:

Mountains

  • Jika kamu ingin farming dari pertanian, jangan memilih lokasi dekat dengan gunung / mountains, karena gunung di game ini akan memberikan efek shade / bayangan yang memperlambat produksi dari pertanian.
  • Berguna jika kamu ingin menambak steel / iron.

Oceans

  • Bisa dimanfaatkan untuk farming Salt, atau digunakan untuk farming air dari water pump.
  • Bisa juga digunakan untuk farming sand / pasir yang berguna untuk memproduksi wine.

Rivers

  • Seperti pond / kolam, sungai sangat berguna sebagai suplai air pasif bagi pertanian, cocok digunakan sebagai boosting produksi pertanian di awal game.

Tips tutorial main town star jika kamu baru saja memulai game, wajib pilih lokasi dekat kota dan apabila ada tanah dengan objek sekitar rivers / sungai yang kosong, lokasi tersebut bisa menjadi lokasi strategis bagi kamu.

lokasi strategis town star
lokasi forest dekat dengan objek oceans yang berguna sebagai water pump atau farming salt

Apabila tanah sudah penuh dengan pemain lain kamu bisa mempertimbangkan tanah disekitar Oceans, karena bisa dimanfaatkan sebagai water pump yang berguna untuk memproduksi Gasoline / bensin. Seperti itulah tutorial main town star atau tips awal sebelum kamu bermain game ini. Daftar gala games klik disini.

Share di sosial media

Suka dengan postingan ini?

Daftar dan subscribe untuk mendapatkan konten terbaru! Jangan Lupa untuk cek email dan klik subscribe untuk berlanggan.

About Ryan

Halo, saya Ryan, founder dari inisitus.com, tujuan dari blog inisitus adalah untuk share pengalaman pribadi saya di dunia seputar gadget, online, atau game online karena terkadang saya main game untuk menghilangkan kebosanan. Mudah-mudahan berguna dan bermanfaat. Silahkan tambahkan komentar, kritik atau hal yang pembaca inginkan pada kolom komentar di bawah ini.

Leave a Comment